Friday, December 16, 2011

Hak dari Anak Yatim

Ka'ab bin Malik RA berkata, "Masalah pertama yang menyebabkan Abu Lubabah tercela adalah karena dia dan anak yatim berselisih tentang dahan banyak tangkai (yang disenanginya)." Keduanya mengadu kepada Rasulullah SAW dan beliau memenangkan Abu Lubabah. Anak yatim tersebut menangis. Lalu Rasul bersabda, "Wahai Abu Lubabah, berikanlah dahan itu untuknya." Abu Lubabah keberatan. Rasulullah SAW mengulangi permintaan beliau, "Berikanlah dahan itu kepadanya dan kamu akan mendapatkan surga."

Tapi, Abu Lubabah tetap menolak. Tidak lama kemudian datanglah Abu Dahdah menghampiri Abu Lubabah seraya berkata, "Juallah dahan itu dengan dua kotak kebunku." Abu Lubabah menerimanya.

Lalu, Abu Dahdah membawa dahan itu kepada Rasulullah SAW. Ia berkata, "Wahai Rasul, jika aku berikan dahan ini kepada anak yatim itu, apakah aku akan mendapatkan semisal dahan ini di surga." Nabi SAW mengiyakannya. Maka, dahan itu diberikan kepada anak yatim itu, dan Rasul bersabda, "Betapa banyak dahan wangi yang dimiliki Abu Dahdah di surga kelak." ( HR Ahmad, Thabrani, dan Ibnu Hibban).

Hadis ini menggambarkan betapa besarnya perhatian Rasulullah terhadap anak yatim. Kalau kita telusuri ajaran Islam, kita dapatkan aneka cara dalam memperlakukan hak anak yatim.
Pertama, berbuat baik kepada anak yatim merupakan akhlak Islam yang agung bahkan dijadikan sebagai amalan paling utama dan paling suci. (QS al-Baqarah [2]: 177). Sebelum Islam datang, anak yatim tak mendapatkan perhatian apalagi santunan yang layak. Lalu, Islam memuliakannya dan melarang untuk mengeksploitasinya. (QS al-An'am: 152-153, al-Isra: 34).

Memakan harta anak yatim merupakan salah satu dosa besar dan penyebab masuk neraka. Rasul SAW bersabda, "Jauhilah tujuh dosa besar, yakni menyekutukan Allah, sihir, membunuh jiwa yang diharamkan kecuali dengan hak, memakan riba, memakan harta anak yatim, lari dari medan perang, dan menuduh zina wanita mukmin yang lalai." (HR Bukhari dan Muslim).

Kedua, Alquran melarang penghinaan dan menyakiti anak yatim. (QS al-Fajr: 15-23, adh-Dhuha; 9, al-Ma'un: 1-3). Dan ketiga, Alquran memerintahkan supaya kita memuliakan anak yatim dan balasannya adalah surga. (QS al-Insan: 8-22).

Keempat, Nabi telah menegaskan bahwa anak yatim dan wanita lemah adalah golongan yang harus diperhatikan dan dipelihara. Abu Syureih al-Khuza'i meriwayatkan bahwa ia berkata, Rasulullah SAW bersabda, "Ya Allah, aku merasa berat dengan hak dua kelompok lemah ini, yaitu hak anak yatim dan hak perempuan." ( HR an-Nasai).

Kelima, Islam menegaskan bahwa penyantun dan penjamin anak yatim akan menjadi teman dekat Rasulullah di surga. "Aku dan penjamin anak yatim berada dalam surga seperti telunjuk dan jari tengah. Rasul mengisyaratkan dengan dua jari tengah dan menjarangkan jari-jari lainnya. ( HR Bukhari dan Ahmad).

Keenam, rumah terbaik adalah rumah yang di dalamnya ada anak yatim yang dimuliakan, dan sejelek-jelek rumah adalah rumah yang ada anak yatim, namun dihinakan. Dari sini, kita wajib menyantuni anak yatim dan memperhatikan hak-hak mereka bukan saja aspek material tapi juga aspek pendidikan, ekonomi, sosial, dan spiritual.
(from: republika online)

Tuesday, June 14, 2011

Fitnah Salah Satu Penguji Iman

Fitnah dalam bahasa Alquran sangat berbeda pengertiannya dengan fitnah dalam bahasa kita (Indonesia). Menurut pakar bahasa, al-Ishfahani, dalam bahasa Arab, fitnah mengandung makna (dasar) pembakaran emas (logam mulia) agar bersih dan terlepas dari unsur-unsur yang rendah (idzkhal al-zhahab al-nar litadzhar jaudatuh min rada'atih). Selanjutnya, kata fitnah digunakan untuk arti sesuatu yang berat dan yang memberatkan (al-syiddah).

Dalam Alquran, kata fitnah dalam berbagai bentuknya diulang sebanyak 44 kali dan digunakan untuk beberapa makna. Pertama, fitnah berarti al-ikhtibar, yaitu ujian dan cobaan, seperti pada ayat, "Dan ketahuilah bahwa hartamu dan anak-anakmu itu hanyalah sebagai cobaan." (QS al-Anfal [8]: 28) dan ayat "Wa fatannaka futuna" yang artinya, "Dan Kami telah mencobamu dengan beberapa cobaan." (QS Thaha [20]: 40).

Kedua, fitnah berarti al-bala', yaitu bencana (QS al-Anfal [8]: 25) atau siksaan dan penganiayaan yang sangat kejam dan melampaui batas-batas peri kemanusiaan, seperti interogasi disertai penyiksaan yang biasa dilakukan di tempat tahanan atau penjara. Pernyataan Alquran bahwa "Fitnah lebih kejam daripada pembunuhan" (QS al-Baqarah [2]: 191) dimaksudkan untuk makna kedua ini. Hal ini disebabkan mati (dibunuh) tentu lebih ringan daripada dibiarkan hidup, tetapi disiksa secara biadab.

Ketiga, makna lain dari fitnah adalah al-'adzab, yaitu siksa Allah di akhirat. Ayat "Fadzuqu fitnatakum", menurut Imam Zamahsyari, pastilah bermakna azab. Jadi, ayat itu berarti, "Rasakanlah siksaanmu itu. Inilah azab yang dulu kamu minta untuk disegerakan." (QS al-Dzariyat [51]: 14).

Lain dalam bahasa Arab, lain pula dalam bahasa Indonesia. Kata fitnah, meskipun diserap dari bahasa Arab apa adanya, makna dan penggunaannya dalam bahasa kita sangat berbeda. Dalam bahasa kita, fitnah diartikan sebagai perkataan (tanpa dasar) yang dilancarkan untuk menjatuhkan atau merendahkan martabat seseorang. Fitnah berintikan kebohongan yang diciptakan untuk membunuh karakter (character assassination) seseorang karena persaingan ekonomi (bisnis) atau terutama karena persaingan dalam politik.

Meskipun fitnah dalam arti ini sangat tercela, bahkan keji, perbuatan semacam itu sering terjadi, baik dalam bisnis maupun ranah politik. Oleh sebab itu, para elite politik harus siap menghadapinya, tak perlu terlalu gusar, resah, apalagi berkeluh kesah.

Namun, fitnah itu lebih banyak digunakan untuk sesuatu yang tidak benar. Bahkan, fitnah bisa menimbulkan malapetaka yang lebih besar. Karena fitnah, seseorang dapat membunuh. Karena fitnah pula, kehidupan rumah tangga bisa menjadi rusak. Karena fitnah juga, manusia bisa menjadi pendendam.

Kalau kembali ke makna dasarnya dalam bahasa Arab, fitnah tak lain merupakan proses alamiah (sunatullah) untuk menguji kualitas iman seseorang, apakah ia mukmin sejati (emas) atau ia orang munafik (hanya besi rongsokan) yang dipermak biar kelihatan cantik. Wallahu a`lam.

(Oleh Dr A Ilyas Ismail, semua isi dari Republika online)

Wednesday, May 25, 2011

Hadiah Sang Juara Liga Champion

Berhasil meraih juara pada Final Liga Champion bukan Cuma sekedar prestise bagi Tim yang menang, tapi lebih dari itu dimana hadiah yang bakal di terima bagi pemenang sangat lah menggiurkan, dimana uang hasil kemenangan tersebut bisa menjadikan Tim lebih berani membeli pemain-pemain hebat lainnya.

Tim-tim yang tampil di babak utama sudah dianggarkan menerima “bonus partisipasi” sebesar 3,9 juta euro untuk fase grup, plus “bonus pertandingan” senilai 555 ribu euro per pertandingan grup.



Dengan demikian, setiap tim minimal sudah pasti mengantongi 7,2 juta euro atau sekitar Rp 84 miliar dari keberadaannya di babak utama. Angka itu naik sedikit dibanding musim lalu yang nominalnya 7,1 juta euro.
UEFA menyatakan bahwa tim pemenang Liga Champion digaransi sebesar 26,7 juta euro (Rp 311 miliar), di luar bonus memenangi pertandingan grup, serta pembagian pendapatan dari siaran televisi. (Kurs Rupiah – Uero : Rp.11,667.-)

Setiap kemenangan diganjar uang 880 ribu euro, dan setiap hasil seri dihadiahi 400 ribu euro. Yang lolos ke babak 16 berhak atas tambahan 3 juta euro, lalu 3,3 juta euro untuk babak perempatfinal, serta 4,2 juta euro jika masuk semifinal.

"Juara di final di Stadion Wembley (Barca vs MU) pada 28 Mei akan mengutip tambahan 9 juta euro lagi. Adapun runner up diberi bonus 5,6 juta euro,” demikian pernyataan UEFA.

Musim lalu digelontorkan total 746,4 juta euro (Rp 8,6 triliun) untuk para peserta Liga Champions. Sang juara liga champions Inter Milan menerima 48,76 juta euro, termasuk 19,6 juta euro dari penjualan hak siar televisi.

Tak cuma untuk 32 tim, UEFA juga tetap memberi uang kepada 20 tim yang ambil bagian di babak kualifikasi bulan lalu. Masing-masing mendapatkan 2,1 juta euro.

Saturday, May 21, 2011

Kisruh Kongres PSSI

Kekacauan yang terjadi pada Kongres PSSI pada tanggal 20 Mei 2011 sangat disayangkan, karena rakyat sangat berharap pada hasil kongres akan membawa angin segar pada perubahan Sepak Bola Indonesia, Tanggal 20 Mei yang merupakan hari Kebangkitan Nasional diharapkan mampu menjadi momen sebagai Hari Kebangkitan Sepakbola Nasional malah berubah menjadi Hari Keterpurukan bagi Sepakbola Nasional kita.  
Kekacauan yang terjadi sudah terlihat dari dimulainya Kongres PSSI, dimana banyaknya terjadi interupsi dari peserta Kongres yang di dominan oleh Kelompok 78, kelompok ini merasa paling berhak dalam penentuan hasil dari Pemilihan PSSI 1 dan PSSI 2 merasa tidak terima dengan ditolaknya calon mereka, sehingga mereka berusaha untuk melakukan berbagai cara agar calon mereka bisa maju dalam pemilihan Ketum PSSI. 
Apa yang terjadi di dalam Kongres tersebut, dinilai banyak orang, sudah menjadi skenario dari Kelompok 78 agar Agum Gumelar tidak lagi memimpin sidang. 
Hal ini terkait dengan usaha mereka mengantar duo jagoannya, George Toisutta dan Arifin Panigoro, ke kursi PSSI 1 dan PSSI 2. Mantan Anggota Komite Normalisasi (KN) PSSI, Hadi Rudyatmo yang mundur setelah deadlock Kongres menyatakan dalam detik.com, “Kelompok 78 ini lebih memalukan dari kelompok Nurdin Halid. Bagaimanapun Nurdin Halid pernah terpilih menjadi ketua PSSI melalui sebuah kongres. Sedangkan yang diperjuangkan oleh kelompok ini (K-78), sama sekali tidak jelas, Komite Normalisasi sudah tidak sanggup menormalkan mereka. Kelompok 78 inilah yang nantinya harus bertanggung jawab jika PSSI terkena sanksi dari FIFA,” 

Seperti terlihat pada saat Siaran Kongres PSSI di salah satu TV Swasta, sangat terlihat arogansi dari K-78 ini, mereka merasa paling berkuasa, paling benar dan tidak ada niat untuk memajukan Sepakbola Nasional, yang ada cuma keinginan untuk memaksakan kepentingan golongan, terlihat kalau K-78 sangat gamang jika calon yang mereka usung tidak bisa maju maka ambisi mereka untuk tetap bercokol di wilayah masing-masing akan terusik. 
Padahal jika mereka dipilih berdasarkan Kualitas dan kapasitas mereka untuk memajukan Sepakbola di daerahnya masing masing, mereka tidak usah merasa takut. Pasti yang berkualitas akan terpilih lagi. 

Sekarang kita cuma bisa berharap agar FIFA tidak menjatuhkan sangsi pada Sepakbola kita. Dengan catatan Pemerintah dan KN tidak tinggal diam dan tetap berusaha untuk melakukan lobi-lobi kepada FIFA. Dan terakhir kepada K-78 diharap untuk bersikap lebih Dewasa dalam hal ini, kalau calon yang di usung tidak dapat izin dari FIFA janganlah di bikin jadi sulit gitu, kaya’ di Indonesia ini Cuma ada dua orang itu aja yang bisa jadi pemimpin PSSI.

Tuesday, May 10, 2011

Mari Kita Galakan Pancasila

Masih ada gak yang hafal dengan Isi Pancasila..?
  1. Ketuhanan Yang Maha Esa
  2. Kemanusian Yang Adil dan Beradap
  3. Persatuan Indonesia
  4. Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan 
  5. Keadilan Sosial Bagi seluruh Rakyat Indonesia
Padahal dulu dari SD kita selalu mengulanginya pada saat Upacara Bendera Senin Pagi. Tapi apakah sekarang masih diiringi dengan pelajaran mengenai Pancasila yaitu dalam PMP (Pendidikan Moral Pancasila) atau kemudian berubah nama jadi PPKN...

Di tingkat sekolah, pendidikan Pancasila mulai dilebur ke dalam mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan pada 2006 sesuai dengan Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional . Kondisi ini berbeda sekali dengan jalan Orde Baru ketika Pancasila merupakan materi yang dominan dan bahkan sampai dikemas dalam bentuk penataran-penataran.

Banyak pihak yang mengusulkan agar pelajaran Pancasila lebih digalakkan lagi di tengah masalah ekstrimisme dan dugaan rencana pendirian negara Islam oleh gerakan NII.
Menggunakan terminologi Pancasila itu sangat penting untuk mengingatkan seluruh bangsa bahwa ideologi bangsa ini, landasan berbangsa adalah Pancasila,

Jadi mengapa Pendidikan Pancasila mesti di kecilkan nilainya disekolah, padahal Pancasila adalah salah satu metode menanamkan nilai-nilai nasionalisme sekaligus mencegah tersebarnya doktrin separatisme serta radikalisme.

Sunday, May 8, 2011

Perbandingan Pesawat Jenis MA-60 dengan CN-235


Kasus Jatuhnya Pesawat Terbang Merpati di Kaimana Papua Barat Jenis MA-60 “produksi Xi'an Aircraft International Company (XAC)” banyak menuai kritik dari berbagai elemen masyarakat, karena pembeliannya seperti yang diberitakan oleh media telah di mark up, sehingga merugikan Negara.
Jika di bandingkan dengan Pesawat Buatan dalam negeri yaitu CN-235 harga MA-60 jauh lebih mahal, padahal CN-235 buatan PT. DI telah mendapatkan Lisensi FAA (Federal Aviation Administration) yang dikeluarkan oleh Amerika, sedangkan MA-60 Cuma mengantongi sertifikat dari negeri asal yaitu China, dan di negerinya sendiri Jenis Pesawat ini belum banyak yang mau pakai.

Beikut dapat kita lihat perbandingan dari spesifikasi kedua pesawat :
1.      CN-235
Karakteristik Umum:
*     Kru                              : 2 Pilot
*     Kapasitas                     : sampai 45 Penumpang
*     Panjang                        : 21.40 m (70 ft 3 in)
*     Bentang Sayap             : 25.81 m (84 ft 8 in)
*     Tinggi                           : 8.18 m (26 ft 10 in)
*     Area Sayap                  : 59.1 m² (636 ft²)
*     Berat Kosong               : 9,800 kg (21,605 lb)
*     Berat Isi                       : 15,500 kg (16,500 kg Military load) ( lb)
*     Max. Takeoff               : 15,100 kg (33,290 lb)
*     Tenaga Penggerak       : 2× General Electric CT79 C turboprops, 1,395 kW (1,850 bhp) each
Kemampuan :
*     Kecepatan Max.           : 509 km/j (317 mpj)
*     Jarak Tempuh               : 796 km (496 mil)
*     Ketinggian Max.           :           m (ft)
*     Daya Menanjak            : 542 m/min (1,780 ft/min)

CN-235 adalah pesawat terbang hasil kerja sama antara IPTN atau Industri Pesawat Terbang Indonesia (sekarang PT.DI) dengan CASA dari Spanyol. Kerja sama kedua negara dimulai sejak tahun 1980 dan purwarupa milik Spanyol pertama kali terbang pada tanggal 11 November 1983, sedangkan purwarupa milik Indonesia terbang pertama kali pada tanggal 30 Desember 1983. Produksi di kedua negara di mulai pada tanggal Desember 1986. Varian pertama adalah CN-235 Series 10 dan varian peningkatan CN-235 Seri 100/110 yang menggunakan dua mesin General Electric CT7-9C berdaya 1750 shp bukan jenis CT7-7A berdaya 1700 shp pada model sebelumnya.

2.      MA-60
Karakteristik Umum :
*     Kru                              : 2 Orang Pilot
*     Kapasitas                     : 60 Penumpang
*     Panjang                        : 24.71 m
*     Lebar Sayap                 : 29.20 m
*     Tinggi                           : 8,86 m
*     Luas Sayap                  : 75.0 m2
*     Bobot Kosong              : 13.700 Kg
*     Bobot Max. Takeoff     : 21.800 Kg
*     Mesin                           : 2 x Turboprop Pratt & Whitney Canada PW127J, 2,051 kW

Kinerja Pesawat :
*     Kec. Max.                    : 514 km/h (278 Knots, 319 mPh)
*     Kec. Jelajah                 : 430 km/h (232 Knots, 267 mph) (econ cruise speed)
*     Jarak Jangkau               : 1,600 km
*     Batas tertinggi               : 7,620 m

Pesawat jenis Xian Modern Ark 60 atau lebih dikenal dengan MA60 tidak semua komponennya buatan China. Mesin Pesawat MA60 Berasal dari Kanada, Badan pesawat MA60 dibuat sendiri oleh China.
Pesawat jenis MA-60 pada awalnya dirancang oleh Antonov, Rusia, sebagai pesawat militer, bukan untuk alat angkut komersial. Filosofi dasar pembuatan pesawat untuk militer dan komersial jelas berbeda. Militer difokuskan untuk menang perang dan terbang sesekali, sedangkan komersial dipakai untuk mengangkut orang setiap hari.

Friday, May 6, 2011

BAHAYA, Korek Kuping Bisa Rusak Gendang Telinga

Hati-hati mengunakan korek kuping, sebab jika terlalu dalam bisa merusak gendang telinga. Dampak kerusakan itu bervariasi, mulai dari yang ringan berupa telinga berdenging hingga yang paling berat yakni kelumpuhan saraf di sekitar wajah.

Menurut sebuah penelitian terbaru, lebih dari 50 persen pasien yang datang ke dokter spesialis Telinga Hidung dan Tenggorokan (THT) sering memakai cotton bud untuk mengorek kotoran di telinga. Meski ujungnya dari kapas, alat ini tetap berisiko merusak gendang telinga.

"Jika pasien mengalami gangguan pendengaran atau ada yang tidak beres dengan gerakan wajahnya, ada kemungkinan telinganya mengalami kerusakan," ungkap Dr Ilaaf Darrat, spesialis THT dari Henry Ford Hospital seperti dikutip Healthday, Jumat (6/5/2011).

Gangguan pendengaran yang umum dialami pemakai cotton bud (batang plastik dengan ujung berlapis kapas) adalah tinnitus atau telinga berdenging. Sementara wajah yang sulit digerakkan adalah gejala kerusakan saraf yang juga dipicu kerusakan gendang telinga.

Untungnya, penelitian terbaru yang dilakukan oleh Dr Ilaaf menunjukkan bahwa 97 persen kerusakan gendang telinga bisa sembuh sendiri dalam waktu rata-rata 2 bulan. Operasi hanya dibutuhkan jika berdampak pada kelumpuhan saraf di sekitar wajah.

Penelitian yang dipresentasikan dalam Combined Otolaryngological Spring Meeting di Chicago ini melibatkan 1.540 pasien yang mengalami kerusakan gendang telinga antara tahun 2001-2010.

Namun sebisa mungkin, risiko kerusakan gendang telinga harus dikurangi dengan mengurangi pemakaian cotton bud atau sejenisnya. Sebagai alternatif, berikut ini beberapa cara yang bisa dipakai untuk membersihkan telinga dari kotoran.

  1. Campur hidrogen peroksida (H2O2) dengan air hangat, teteskan perlahan ke rongga telinga maksimal 2 kali/bulan.
  2. Campur cuka apel (vinegar) dengan air dalam perbandingan yang sama, lalu masukkan 5 tetes ke dalam telinga dan jangan lebih dari sekali dalam sepekan.
  3. Kunjungi dokter THT untuk melakukan waxing atau membersihkan telinga dengan lilin khusus.

Thursday, May 5, 2011

Disaat Dia Tua

Saat dia dengan pikunnya mengulangi terus menerus ucapan yang membosankanmu, BERSABARLAH mendengarkannya, jangan memotong ucapannya.

Karena dimasa kecilmu dia harus mengulang dan mengulang terus sebuah cerita yang telah di ulang bahkan ribuan kali hingga dirimu terbuai dalam mimpimu........


Dulu dia menuntunmu menapaki jalan kehidupan ini, kini temanilah dia hingga akhir jalannya.

Berilah dia Cinta Kasih dan kesabaranmu...

Buat lah dia selalu tersenyum, sebagaimana dia selalu membujukmu untuk tersenyum disaat kamu menangis...

Tuesday, April 19, 2011

Bangun Kebiasaan Baik Anak dari Rumah

Sekolah berawal dari rumah. Sebelum berguru dengan pengajar di sekolah, anak-anak lebih dulu mendapat pendidikan dari orang tuanya. Kita menyebutnya pelajaran keterampilan hidup. Menurut Toge Aprilianto, MPsi, dalam bukunya Saatnya Melatih Anakku Berpikir, keterampilan hidup dapat mengembangkan potensi yang dimiliki anak secara optimal. Hal inilah yang nantinya akan memampukan anak menjalani kehidupannya dengan nyaman.

Lantas, bagaimana jika anak menunjukkan perlawanan saat kita berusaha untuk memasukkan ketrampilan itu ke dalam dirinya? Menurut Hal Edward Runkel, terapis keluarga sekaligus penulis buku Scream Free Parenting, perlawanan timbul karena orang tua menempatkan posisinya sebagai "pemerintah" dan "penuntut" pada anak. Padahal, tidak harus sampai begitu. Kita bisa menerapkan trik-trik pintar yang memudahkan anak menyerap apa yang kita ajarkan.

Lebih lanjut, coba telusuri apa saja contoh ketrampilan yang perlu dimiliki anak. Lalu, terapkan dengan tanpa harus terlalu memaksa sesuai tahapan usia. Tak perlu adu kata-kata, atau bahkan adu otot.

Usia 2-5 tahun
Toge mengemukakan, pada usia inilah, anak biasanya memiliki kemampuan dasar untuk membangun ketrampilan memilih yang enak dan menolak yang tidak enak. Pada masa ini, anak juga mulai belajar:

1. Melepas dot atau bantal kesayangan
Caranya: Alihkan perhatian anak dari dotnya. Coba berikan ia mainan pengalih seperti boneka atau buku. Jadi, jangan sampai kita mengambil paksa dotnya, tapi tak memberikan ia pengalih apapun. Anjuran ini juga diungkapkan oleh Joshua Sparrow, MD, asisten profesor psikiater di Harvard Medical School sekaligus tim penulis buku Touchpoints Three to Six: Your Child Emotional and Behavioral Development.

Lakukan saat: Anak sudah sanggup memilih apa yang ia inginkan. Bila belum, anak biasanya memilih alternatif yang kita sebut terakhir. Misalnya, kita sediakan "dot atau mainan", maka anak akan menjawab "mainan". Begitu juga sebaliknya, "mainan atau dot", maka anak akan menjawab "dot".

2. Kosakata baru
Caranya: Perkenalkan sebanyak mungkin kata baru. Gunakan kartu kosakata bergambar. Latih juga kemampuan anak dalam mendengar, misalnya dengan memutar video atau lagu. Plus, tak usah ragu mengenalkan istilah baru meski tak lazim.

Lakukan saat: Mengisi waktu luang dengan anak lewat bermain dan mengobrol. Ayah dan ibu sebaiknya melakukan ini bersama-sama. Mengenai hal ini, penelitian dari Journal of Applied Psychology dilakukan terhadap keluarga di mana ayah dan ibunya sama-sama bekerja. Hasilnya: sosok ayah berperan besar mengembangkan bahasa anak, khususnya di usia 2-3 tahun.

3. Berkenalan dan bersalaman
Caranya: Ajarkan metode 3B: beri senyuman, berdiri tegak, dan berkata lantang. Plus, 3M: mengingat nama, menyebutkan ulang, sambil menjabat tangan. Ini saran dari Sheryl Elberly, penulis buku 365 Manners Kids Should Know.

Lakukan saat: Anak ingin memulai percakapan dengan orang baru. Beri pengertian agar anak tidak menolak ajakan perkenalan atau malah menjauh. Selain itu, latih juga ia untuk selalu mengucapkan nama temannya ketika akan berpisah. Cara ini efektif untuk menumbuhkan rasa percaya diri sekaligus melatih kemampuan mengingat.

Usia 6-9 tahun
Pada tahapan usia kali ini, Toge menyampaikan bahwa kemampuan anak semakin berkembang. Mereka sudah mulai membangun keterampilan memperjuangkan keinginan, menghadapi akibat, dan menciptakan solusi. Di usia ini anak bisa diajak belajar:

1. Minta bantuan ketika tersesat
Caranya: Minta anak untuk mengingat nama ayah atau ibunya. Juga kenalkan anak pada sosok polisi, kasir, atau resepsionis. Katakan, jika tersesat hampiri mereka untuk minta tolong.

Lakukan saat: Kita dan anak tengah berada di tempat umum seperti pusat perbelanjaan. Ajari anak sambil bermain simulasi. Ketika di mal, katakan padanya, "Ayo kita bermain. Pura-puranya kamu sedang tersesat. Kira-kira apa yang akan kamu lakukan?"

2. Menerima dan merespon kritikan
Caranya: Bantu ia memahami konsep konsekuensi. Ajarkan konsekuensi jujur seperti, "Kalau kamu nakal, kamu tidak akan disukai teman-teman."

Lakukan saat: Ia berbuat salah. Beritahu apa kesalahannya, lalu tegurlah dengan nada tegas namun tak menghakimi. Beri juga mereka waktu untuk mencerna dan merasakan emosi yang timbul. Jika sudah tuntas, jangan diungkit-ungkit lagi kesalahannya.

3. Memecahkan masalah dengan tenang
Caranya: Tumbuhkan rasa kemandirian anak. Abaikan jika ia minta dibela. Orang tua cukup mengawasi, tapi tak ikut campur. Begitu anjuran dari Anthony Wolf, psikolog anak dan penulis buku Mom, Jason's Breathing on Me! The Solution to Sibling Bickering. "Dengan rasa mandiri, anak akan terbiasa menyelesaikan masalahnya secara tenang," kata Derrek Lee, pendiri Chicago Cubs. Ini jauh lebih menguntungkan ketimbang anak bereaksi dengan kasar.

Lakukan saat: Kita tengah mendampingi anak menyaksikan tayangan televisi, baik berupa berita ataupun film. Penting untuk menjelaskan pada mereka bahwa adegan kekerasan bukanlah jalan terbaik dalam menyelesaikan masalah.

Usia 10 +
Selanjutnya, pada tahapan usia ini, Toge bilang, anak sudah mulai menentukan perilaku dan mengatur strategi sebagai pelengkap keterampilan hidup. Misalnya, anak mulai belajar:

1. Berempati dan sabar
Caranya: Sering bertanya kepada anak mengenai pendapatnya jika berada pada situasi yang sulit. Sebagai contoh, "Kalau temanmu sakit, sikapmu bagaimana?" Menurut Runkel, melatih anak menjawab pertanyaan seperti ini akan membantu mengasah emosinya.

Lakukan saat: Kita mengantar anak ke sekolah, makan di luar, atau tengah berdua dengannya. Jika kita menemukan jawaban yang kurang pas, beri respons dengan lembut dan arahkan dia untuk punya pandangan positif.

2. Membaca label kemasan
Caranya: Bantu anak memahami istilah pada kemasan. "Anak akan cepat belajar memilih makanan jika diajari secara berkala," kata David Katz, MD, MPH, asisten profesor bidang kesehatan masyarakat di Yale University. Trik lain: Gunakan peraga untuk menunjukkan berapa banyak gula dan garam yang terdapat dalam makanan. Atau bisa juga dengan mengikuti panduan makan sehat bagi anak di situ-situs kesehatan.

Lakukan saat: Berbelanja bulanan atau berburu jajanan bersama. Tunjukkan berbagai variasi makanan yang lebih sehat di antara makanan lainnya. Lalu, biarkan anak menentukan pilihannya. Jika ia memilih jajanan tak sehat, beritahu kalau zat ini tak baik bagi tubuh jika dikonsumsi dalam jumlah banyak.

3. Menggunakan kebebasan
Caranya: Gunakan sistem imbalan. Misalnya, anak baru boleh main kalau ia sudah selesai mengerjakan tugas. Sepakati juga berapa lama jam main anak. Lalu tanyakan, ia akan bermain ke mana. "Kalau anak punya alasan logis, setujui saja. Jika tidak, maka sudah selayaknya kita melarangnya," kata psikolog Janet Edgette.

Lakukan saat: Anak sudah bisa memutuskan mana hal yang prioritas yang mau ia kerjakan. Plus, kalau anak sudah pandai membagi waktu dan mengatur jadwalnya sendiri, serta mampu menyelesaikan semua tugas-tugasnya dengan baik.

(sumber: kompas.com)

Tuesday, April 12, 2011

Yang Bikin Pria Jatuh Cinta

Anda mungkin telah mendapatkan perhatiannya, atau bahkan berhasil mendapatkannya, tetapi benarkah hatinya benar-benar menjadi milik Anda? Tak ada yang mengetahuinya kecuali dirinya sendiri. Namun bila Anda merasa belum pasti, Anda bisa melakukan hal-hal yang membuatnya benar-benar jatuh cinta pada Anda."Pria memiliki kebutuhan bawaan tertentu yang harus dipenuhi sebelum ia merasa benar-benar terkoneksi dengan Anda," ujar Paul Dobransky, MD, penulis The Secret Psychology of How We Fall in Love. “Ketika pria menyadari bahwa Anda sosok yang ideal untuk semua kebutuhan ini, saat itulah dia akan berkomitmen."
Untuk itu, Anda perlu mengetahui apa saja kebutuhan dan hasratnya yang terdalam.

1. Kebebasan
Terikat dalam hubungan, bahkan pernikahan, tidak berarti pria harus melepaskan kebebasannya 100 persen. Bahkan pria yang sehat secara emosional pun ingin mendapatkan jaminan bahwa mereka tetap bisa jadi individu yang bebas melakukan keinginannya.
“Dengan memastikan bahwa Anda tidak mengharapkan pasangan untuk berubah, ia akan merasa bahwa Anda sungguh  memahami dirinya, tetapi juga tidak mengancam rasa dirinya," ungkap Dan Neuharth, PhD, penulis buku Secrets You Keep from Yourself. “Hal itu justru akan membuatnya memiliki kekuatan untuk berkomitmen."
Memberi kebebasan tidak hanya sekadar memberi ruang baginya untuk meluangkan waktu bersama teman-teman atau melakukan hobinya. Tahan diri juga untuk tidak mengecek SMS, caller ID, atau e-mail-nya.
Cara mengambil hatinya: Berbagilah mengenai ketakutan dan kekhawatiran Anda. Pria sering bersiap mundur karena mereka mengira perempuan selalu ingin cepat menikah dan mempunyai anak. Jadi jika Anda merasa resah untuk berkomitmen, biarkan dia tahu. Ia akan mengerti bahwa Anda pun belum berpengalaman dalam hal ini, dan tidak mencoba menjebaknya dalam perkawinan.

2. Melindungi
Membuat Anda merasa aman akan membuatnya merasa berguna, dan merasa jantan. “Tidak berarti Anda harus selalu memberi kesan tidak berdaya, tetapi membiarkan ia melihat sisi diri Anda yang rapuh. Hal ini akan mendekatkannya pada Anda, karena memberi peluang bagi instingnya untuk melindungi Anda," kata David Givens, PhD, penulis Love Signals.
Cara mengambil hatinya: Berikan dia kesempatan untuk memegang kendali, dan jangan lupa menyampaikan terima kasih. Mintalah ia untuk memperbaiki sesuatu, atau melakukan tugas-tugas yang sulit dilakukan. Tanyakan pendapatnya mengenai hal-hal yang ingin Anda ketahui. Jika si dia menganggap Anda telah membuatnya merasa seperti pahlawan, ia akan bersedia mengikat diri dengan Anda.

3. Merasa dihargai
Pria ingin dirinya dihargai dan dihormati. Bila ketika Anda sedang bersamanya ternyata meningkatkan keyakinannya, entah dalam perasaannya ataupun melalui tatapan mata Anda, ia pasti menginginkan untuk terikat dengan Anda, demikian menurut  Dr Dobransky.

Cara mengambil hatinya: Bahagiakan dirinya. Tertawalah ketika salah satu dari Anda melakukan tindakan konyol. Tonton film-film komedi. Dinginkan kepalanya ketika ia sedang marah. Jika Anda mampu membuat segalanya menjadi ringan, bahkan di saat sedang stres, kehadiran Anda akan sangat diharapkannya.

Mainkan permainan otak, seperti scrabble, puzzle, atau catur. Aktivitas yang membutuhkan kecakapan mental ini bisa menyentuh hasratnya. Kemampuan Anda untuk memecahkan masalah tanpa sadar telah menunjukkan pada dirinya bahwa Anda adalah orang yang harus diinginkan. Jadilah teman yang selalu dicari dan dibutuhkan orang lain. Ketika si dia memahami bahwa Anda disukai orang lain, ia akan yakin bahwa Andalah pilihan terbaiknya.

4. Kenyamanan
“Jatuh cinta adalah proses pengikatan yang berkembang, yang terjadi ketika oksitosin membanjiri otak," tutur Alan Hirsch, MD, direktur neurologis di Smell and Taste Treatment and Research Foundation. Anda bisa melepaskan hormon-hormon cinta tersebut dengan membuatnya merasa bahwa Anda berdua cocok satu sama lain. Sandarkan kepala Anda di pundaknya dengan rileks. Ketika ia merasa begitu nyaman dengan diri Anda, ia tidak lagi memikirkan hubungan Anda, karena telah menikmatinya.

Cara mengambil hatinya: Biarkan dia tahu ketika Anda sedang berdandan. Merapikan diri di hadapannya akan meningkatkan keintiman, apalagi jika hal itu jarang disaksikannya. Lakukan hal-hal yang elegan, seperti memulas bedak atau lipstik, bukan mencukur bulu kaki atau memencet jerawat.

Ketika sedang berbelanja bulanan dan Anda tidak tahu pasti apa yang Anda inginkan, pilih merek yang biasa ia gunakan. Ia akan merasa dilibatkan, dan diterima sepenuhnya oleh Anda.

(Sumber: kompas cetak)

10 Langkah "Recovery" pasca Operasi Caesar

Melahirkan bayi akan memberi perasaan lega dan bahagia, tetapi di sisi lain Anda juga harus menghadapi fase pemulihan diri yang cukup berat. Fase ini membutuhkan waktu, apalagi jika Anda menjalani persalinan secara Caesar. Untuk membantu percepatan pemulihan diri, coba lakukan beberapa hal di bawah ini.

Bagi tugas
Sejak Anda hamil, sebaiknya sudah mulai mendelegasikan tugas ke pasangan, saudara, atau teman dekat. Jika ini kehamilan kedua, mintalah pasangan berkonsentrasi pada si sulung sementara Anda berfokus pada si bayi. Anda juga perlu tetap aktif, tapi sisihkan waktu dalam jadwal Anda untuk beristirahat yang cukup. Anda juga sebaiknya tidak mengangkat atau menarik obyek-obyek yang berat, atau melakukan kegiatan bersih-bersih yang tidak perlu.
Jangan mengangkat beban berat
Boleh saja sih mengangkat barang, tetapi jangan lebih berat daripada bayi Anda selama setidaknya enam minggu. Tujuannya, agar otot-otot perut Anda punya kesempatan untuk menyembuhkan diri. Perut juga tidak akan terlalu tegang jika Anda bangun dengan berguling ke samping lebih dulu, sambil menarik lutut ke arah dada. Setelah itu, duduk dan gunakan tangan untuk membantu Anda berdiri.
Jangan lupa tertawa
Otot perut kita sebenarnya sangat aktif, hanya saja kita tidak menyadarinya sampai Anda menjalani operasi caesar. Untuk membantu mengurangi rasa nyeri atau ketidaknyamanan, gunakan bantal yang lembut pada perut selama beberapa hari pertama atau lebih jika Anda membutuhkannya, kemudian cobalah untuk batuk, tertawa, menyusui, dan saat buang air.
Air dan serat
Agar Anda lebih mudah saat buang air (BAK atau BAB), minumlah banyak air dan makan buah-buahan untuk membantu membuat tinja menjadi lunak. Untuk mengurangi rasa kembung dan sakit saat membuang gas tersebut, hindari mengonsumsi minuman bersoda selama beberapa hari pertama. Sebagai gantinya, Anda bisa minum teh peppermint.
Latihan ringan
Bila persalinan dilakukan secara caesar, Anda tentu hanya boleh duduk dan berbaring saja pada hari-hari pertama. Namun, Anda bisa mencuri-curi kesempatan untuk melakukan latihan dasar panggul Anda. Latihan ini gunanya untuk memperbaiki otot-otot vagina. Memang pada awalnya akan terasa tidak nyaman, tapi latihan ini juga membantu men-support punggung dan perut Anda.
"Latihan dasar panggul adalah yang paling relevan untuk saat ini (usai persalinan) karena menguatkan dasar panggul. Dasar panggul ini menyokong organ-organ perut termasuk kandung kemih," kata Allyson Williams, pakar kebidanan. Latihan dasar panggul ini sama halnya dengan latihan Kegel, yaitu Anda hanya perlu mengencangkan otot-otot vagina, seperti hendak menahan pipis.
Relaks
Untuk membantu pemulihan diri, rawat diri Anda. Dengan hadirnya bayi, tentu akan lebih sulit bagi Anda untuk meluangkan waktu bagi diri sendiri. Yang bisa Anda lakukan adalah meminta si sulung, kakek-neneknya, pengasuh, atau siapapun, untuk membantu mengerjakan pekerjaan rumah, belanja kebutuhan sehari-hari, atau memasak. Konsumsi makanan yang bergizi, dan minum banyak air putih. Ketika bayi tidur, Anda juga bisa mencuri waktu untuk beristirahat. Atau setidaknya, rileks atau berendam di kamar mandi. Angkat kaki Anda ke atas untuk mengurangi ketegangan pada otot-otot perut dan membiarkannya pulih.
Oleskan krim
Operasi caesar akan menyisakan bekas luka. Untuk membuatnya bekas luka itu melunak dan tidak terlalu gatal, gunakan krim atau minyak. Pijat area tersebut dengan lembut sampai membaik kondisinya. Penggunaan secara rutin akan membuatnya bekas jahitan sembuh dan memudar perlahan-lahan. Coba cari losion khusus untuk luka bekas caesar di apotek, atau cocoa butter cream. Pijat dan refleksologi juga akan membantu pemulihan persalinan secara caesar. Jadi, bila sempat, manjakan diri Anda di salon untuk pijat dan refleksi.
Redakan emosi
Usai persalinan, mungkin bukan fisik Anda saja yang butuh pemulihan, tetapi juga emosi Anda. Kelelahan, kurang tidur, depresi, adalah beberapa pengaruh dari momen paska persalinan. Berkonsultasilah pada dokter bila perasaan-perasaan tersebut tidak menghilang setelah beberapa hari. Ngobrol dengan saudara atau teman-teman yang pernah pengalaman yang sama juga cukup membantu. Atau, ikuti forum atau milis khusus untuk ibu hamil dan menyusui.
Aktif bergerak
Jalan pagi setiap hari di sekitar kompleks perumahan bisa membuat sirkulasi darah Anda terus berjalan lancar dan otot-otot menguat. Anda pun bisa mendapat udara segar, dan sedikit menjauh dari rutinitas selama sesaat. Bila tak ingin meninggalkan si kecil, minta pasangan, teman, atau kakek-neneknya untuk menggendongnya (atau mendorongnya di stroller) sambil menemani Anda jalan-jalan.
Selalu tegak
Duduk atau berdiri tegak memang akan membuat Anda merasa jahitan di perut akan lepas. Tetapi tenang saja, jahitan tak akan lepas. Jadi meskipun Anda sedang ingin membungkuk untuk melindungi perut, coba luruskan kembali secara bertahap untuk meregangkan dan menguatkan otot-otot perut, sekaligus melindungi punggung.

(Sumber: Kompas cetak)

Monday, April 11, 2011

Apa Maunya BARAT soal Khadafy

Operasi Fajar Odyssey yang sudah membombardir mesin militer belum membuat Khadafy bertekuk lutut. Layak jika muncul pertanyaan, sampai kapan Khadafy mampu bertahan? Apakah Barat akan membiarkan Khadafy bertahan? Apakah Resolusi Dewan Keamanan PBB Nomor 1973 yang bertujuan melindungi warga sipil Libya dari amukan Khadafy bisa pula dijadikan alasan untuk membunuh Khadafy?
Di berbagai stasiun televisi Arab sering digelar dialog yang menghadirkan kubu yang pro dan kontra-Khadafy. Kubu kontra-Khadafy mengatakan, resolusi Dewan Keamanan PBB mengizinkan koalisi membunuh Khadafy jika dilihat sebagai keharusan dengan alasan melindungi warga sipil Libya.
Sebab, apabila Khadafy dibiarkan berkuasa lebih lama, hal itu tidak hanya akan membahayakan rakyat, tetapi juga negara tetangga dan bahkan masyarakat internasional. Dikhawatirkan, Khadafy pasti akan kembali melakukan pekerjaan lama, yakni melakukan atau mendukung terorisme seperti pada era 1970-an dan 1980-an.
Kubu pro-Khadafy menyebutkan, serangan udara koalisi telah melampaui batas mandat resolusi. Debat soal resolusi tampaknya tidak akan pernah selesai karena setiap kubu lebih menonjolkan aspek politik ketimbang sisi hukum.
Namun, atmosfer politik di dalam negeri Libya, regional Arab, dan internasional secara umum sepakat rezim Khadafy harus tumbang. Jika bisa lebih cepat, tentu lebih baik.
Pengalaman Kompas berada di kota Benghazi dan Libya timur beberapa waktu lalu menyimpulkan, rakyat menginginkan perubahan. Di tingkat regional, Liga Arab dan Dewan Kerja Sama Teluk (GCC) meminta segera diberlakukan zona larangan terbang.
Dua negara Arab, Qatar dan Uni Emirat Arab, kini terlibat aktif dalam operasi penegakan zona larangan terbang di angkasa Libya. Ini baru pertama kali terjadi dalam sejarah modern Arab.
Di tingkat akar rumput sudah jelas dunia Arab kini diterpa gelombang revolusi yang menginginkan perubahan. Khadafy tidak luput dari terpaan gelombang revolusi itu.
Lewat udara sulit
Namun, bagaimana mengakhiri rezim Khadafy? Seandainya koalisi mau mengakhiri rezim Khadafy atau membunuh Khadafy dengan operasi Odyssey, bisakah? Belum tentu!
Pengalaman Perang Teluk tahun 1990 untuk mengusir pasukan Saddam Hussein dari Kuwait ternyata tidak bisa hanya lewat operasi udara. Pasukan koalisi saat itu akhirnya mengerahkan pasukan darat untuk mengusir pasukan Saddam dari Kuwait. Hal serupa terjadi ketika AS mau menumbangkan rezim Taliban di Afganistan tahun 2001 dan rezim Saddam Hussein tahun 2003.
Apakah akhirnya koalisi akan mengerahkan pasukan darat untuk menumbangkan rezim Khadafy di Tripoli? Itulah persoalan sangat pelik saat ini dan masih menjadi perdebatan hangat.
Sejauh ini belum ada pemimpin Barat yang memberikan sinyal akan ada operasi darat di Libya dalam waktu dekat. Sementara pasukan kaum oposisi yang terdiri dari mantan anggota militer Libya dan pemuda revolusioner belum mengalami kemajuan di lapangan. Pasukan oposisi dengan persenjataan seadanya belum mampu mengusir loyalis Khadafy dari kota Ajdabiya di Libya timur.
Padahal, kota Ajdabiya dinilai strategis karena merupakan pintu bagi kaum revolusioner untuk bisa bergerak ke arah barat hingga kota Sirte dan lalu Tripoli.
Terowongan tak berujung
Di Libya barat, loyalis Khadafy masih menggempur kota Misrata dan Zintan, tanpa ada campur tangan dari pasukan koalisi. Artinya, loyalis Khadafy masih mengancam penduduk sipil di kota-kota yang dikuasai kaum revolusioner.
Lantas bagaimana? Hanya ada dua pilihan bagi koalisi yang harus segera dilakukan, tanpa ditunda-tunda lagi. Pertama, koalisi berusaha dengan segala cara untuk membunuh Khadafy. Kedua, koalisi mempersenjatai kaum revolusioner sehingga mampu bergerak cepat ke Tripoli dan menumbangkan rezim Khadafy. Namun, kaum revolusioner dengan persenjataan yang terbatas sangat sulit bergerak menuju Tripoli.
Jika tidak segera melakukan satu dari dua pilihan tersebut, koalisi akan terseret ke terowongan gelap yang tak berujung.
Pilihan kedua rupanya lebih elok dan etis sesuai dengan aspirasi gelombang revolusi rakyat di dunia Arab saat ini, yakni rakyat sendirilah yang menumbangkan pemimpinnya.
(Sumber: Kompas Cetak)

Thursday, April 7, 2011

Kenakan Celana Jin Ketat Bisa Ganggu Saraf.

Mengenakan pakaian yang serba ketat menjadi tren masa kini. Tapi tahukah Anda, pakaian seperti skinny jeans, spanx dan sejenisnya bisa menimbulkan masalah bagi kesehatan.

Menurut Laporan kesehatan konsumer, dokter melihat banyak pasien muda mengeluhkan gejala saraf yang mengkhawatirkan seperti sakit kaki, mati rasa, dan kesemutan. Sebagian besar yang sering terlihat pada wanita hamil dan gemuk, bahkan pada usia muda seperti ABG, yakni meralgia paresthetica, yakni suatu kondisi yang ditandai oleh perasaan nyeri, dan terbakar pada bagian luar paha. Penyebab meralgia paresthetica adalah penekanan dari nervus cutaneus femoralis lateral yang mensuplai sensasi pada permukaan kulit kaki bagian atas.

Laporan itu berasal dari Ahli saraf Orly Avitzur, MD, yang baru-baru ini dikunjungi seorang gadis 15 tahun yang kesemutan di pahanya selama beberapa bulan. Meskipun gejala ini dapat menjadi tanda kondisi serius seperti multiple sclerosis atau diabetes, itu adalah peringatan setelah mengenakan spanx. Ternyata, seluruh tim sepak bola sekolah gadis itu mengenakan pakaian ketat yang merupakan bagian dari seragam mereka. "Ganti Spanx dan gejala hilang dalam hitungan bulan," imbuh Avitzur.

"Setiap pakaian ketat dapat mencubit saraf kulit femoral di sepanjang paha dan daerah panggul. Dan masalah saraf tidak hanya menjadi perhatian dengan mode skinny jeans. Celana super ketat juga bisa menyebabkan masalah ginekologi," katanya.

Masalah fenomenal akibat skinny jeans ini dikenal dengan sindrom celana ketat. Infeksi jamur, nyeri panggul, dan gatal-gatal merupakan hasil dari tak memberikan sedikit ruang di area girlie Anda untuk bernapas. Paling tidak, lanjut Avitzur, pakailah pakaian yang bisa bernapas untuk mengurangi risiko infeksi.

Avitzur mengatakan, jika Anda merasa sakit perut setiap kali mengenakan jin ketat favorit Anda, itu bukanlah imajinasi Anda. Sesak di sekitar perut bahkan dapat menyebabkan kram dan masalah perut, terutama pada orang dengan IBS atau penyakit gastroesophageal reflux (GERD).

"Intinya pikirkan lagi untuk mengenakan spanx, skinny jeans, dan pakaian super ketat lainnya untuk acara khusus, yang dapat memberikan tekanan lebih banyak pada saraf saat mengenakannya," jelasnya.

"Meskipun demikian kami tidak bermimpi memberikan rekomendasi yang mengagetkan dengan mengenakan celana longgar. Mungkin pada akhir hari yang panjang, Anda bisa mempertimbangkan menendang jegging Anda dan mencoba yang sedikit lebih nyaman".

Alasan Pembangunan Gedung Baru DPR

Pada awalnya adalah kabar bahwa gedung Nusantara I DPR sudah miring.  Selama ini, gedung itu menjadi kantor dari masing-masing anggota dewan. Ruang kerja anggota rata-rata memiliki luas 20 meter persegi sampai 25 meter persegi. Mendengar kabar itu, sejumlah wakil rakyat mulai disergap rasa cemas--terutama jika membayangkan gempa.

Sekjen DPR Nining Indra Saleh menyampaikan soal "miring" tersebut sebagai bagian dari Nota Penjelasan Sekretaris Jenderal DPR RI Tentang Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) DPR RI Tahun 2010, 15 Januari 2010, di rapat Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR dengan Sekjen DPR.

Berdasarkan data Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra),  dalam Nota Penjelasan itu, Sekjen DPR minta persetujuan kepada anggota BURT mengenai penataan ulang terhadap gedung miring tersebut yang membutuhkan anggaran Rp 1,6 triliun. Belakangan, Badan Anggaran DPR menyetujui penataan ulang untuk gedung miring ini dengan nilai Rp 1,8 triliun, bukan lagi Rp 1,6 triliun.

Alokasi anggaran sebesar Rp 1,8 triliun ini akan digunakan untuk memperbaiki atau memperkuat struktur Gedung Nusantara I sebesar Rp 67,8 miliar dan rencananya juga bakal dibangun gedung baru dengan anggaran Rp 133,3 miliar dengan skema multiyears.

Tapi, angka itu belum juga stabil. Ketua Badan Anggaran DPR Harry Azhar Azis menyatakan, pemerintah dan DPR sepakat akan menganggarkan pembangunan gedung itu dalam tiga tahun. "Kalau tidak salah sudah disetujui sekitar Rp 1,33 triliun. Untuk tiga tahun," kata dia, akhir April 2010.

Gedung baru DPR itu kelak terdiri dari 36 lantai dan 700 ruangan. Gedung ini rencananya akan dibangun sejajar dengan gedung lama atau tepatnya berada di sebelah Gedung Nusantara I.  Semula, pembangunan akan dimulai pada 17 Agustus 2010. Pada kenyataannya, api kontroversi terus menyala sampai tahun berganti---dengan intensitas yang naik-turun.

Pada Maret silam, terbetik berita proyek pembangunan gedung baru Dewan Perwakilan Rakyat segera dijalankan. Pada 14 Maret 2011 semestinya proyek memasuki tahap pelelangan. Api kontroversi kembali berkobar tinggi.

Dalam situs resmi DPR, ada penjelasan soal alasan pembangunan gedung baru itu. Yaitu, demikian tertulis di sana, "Kapasitas maupun penataan ruang sudah tidak dapat menampung maupun mengatur jumlah karyawan/staff ataupun barang-barang/berkas yang berada di dalam ruang Gedung MPR/DPR/DPD-RI. Hal ini akan menjadi lebih bermasalah jika menjelang kegiatan-kegiatan kenegaraan di kawasan MPR/DPR/DPD-RI ini."

Ditambahkan, meja kerja staf dan jumlah staf tidak sebanding dengan luas ruangan. Hal ini mengakibatkan ruang gerak yang semakin sempit. Ruang perpustakaan juga sudah tidak memadai sehingga diperlukan penambahan dan penataan kembali.

Tapi, penjelasan itu tak kuasa menghentikan polemik--bahkan, di kalangan anggoota dewan sendiri yang sikapnya terbelah. Fraksi PDI Perjuangan, PAN, dan Gerindra lantang menyatakan tidak setuju. Sementara, Fraksi Partai Demokrat berdiri paling depan di barisan yang setuju.

Ketua DPR Marzuki Alie, dari Partai Demokrat menyatakan, harga bangunan gedung baru DPR tergolong murah. Hanya Rp 7,2 juta per meter persegi.  setiap anggota Dewan akan menempati ruang seluas 111,1 meter persegi.  Harga itu tergolong murah bila dibandingkan, misalnya, dengan harga gedung Mahkamah Kontitusi yang Rp 9 juta-Rp 10 juta per meter persegi.

Dalam  kesempatan lain, Marzuki menyatakan, rakyat biasa tidak bisa diajak memikirkan pembangunan gedung baru DPR. "Ini cuma orang-orang yang elite yang paham yang bisa membahas ini, rakyat biasa nggak bisa dibawa," katanya. Ia bilang, bagi rakyat yang penting adalah kebutuhan sehari-hari bisa terpenuhi.

Di seberang Marzuki, sejumlah pihak telah dan terus menyatakan penolakan. Sejumlah aktivis LSM yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Penegak Citra DPR dan Pemantau Rencana Pembangunan Gedung DPR mengungkap kejanggalan dalam rencana pembangunan gedung baru DPR.

"Anehnya ada yang terlihat begitu ngotot untuk melaksanakan pembangunan gedung baru. Padahal berkali-kali DPR menyatakan menunda pembangunan atau ingin mengkaji dan mengevaluasi. Pernyataan seperti itu kami lihat sekadar meredam suara-suara kritis dari luar," ujar Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Sebastian Salang saat beraudiensi dengan Fraksi PAN DPR RI, akhir Maret lalu.

Menurut Sebastian, berbagai kejanggalan itu antara lain terlihat dari gambar gedung baru DPR yang muncul secara tiba-tiba. Padahal, untuk membuat gambar atau maket gedung baru DPR itu dibutuhkan proses dan pertimbangan yang matang serta biaya. "Bagaimana tiba-tiba muncul gambar ini. Artinya sudah ada yang menyiapkan. Apakah ini tidak ada biayanya dalam membuat gambar," ujarnya.

Kejanggalan lain, menurut Koalisi,  proses pembangunan gedung baru ini seharusnya tidak langsung masuk pada eksekusi atau pelaksanaan tender pekerjaan, melainkan melewati tahap rekomendasi melanjutkan proses perencanaan dengan meminta pendapat teknis pekerjaan lanjutan. Kenyataannya, "Pada 14 Maret 2011, Panitia Pengadaan Barang dan Jasa Setjen DPR telah melaksanakan pengumuman prakualifikasi untuk pekerjaan konstruksi pembangunan gedung DPR," ujarnya. Kondisi seperti itu telah mengabaikan rasa keadilan masyarakat karena seharusnya pada tahap proses pembangunan gedung baru masyarakat harus dilibatkan pula. "Rakyatnya susah tapi gedung-gedung perkantoran pemerintahan dan DPR-nya mewah-mewah," ujar Sebastian.

Bersisian dengan Sebastian dan kawan-kawan, Indonesia Corruption Watch (ICW) bersama Koalisi LSM mengimbau seluruh warga negara Indonesia yang membayar pajak mengajukan somasi kepada pimpinan DPR terkait penolakan pembangunan Gedung DPR. "Formulir somasi dapat diperoleh di Posko Tolak Pembangunan Gedung DPR di kantor ICW, kantor LBH Jakarta atau YLBHI, dan website antikorupsi.org," kata Wakil Koordinator ICW Emerson Yuntho dalam siaran persnya, Senin (4/4).

"Somasi nantinya dapat disampaikan sendiri ke DPR atau melalui kantor ICW dan YLBHI/LBH Jakarta untuk disampaikan segera kepada pimpinan DPR RI," kata Emerson. Langkah ini bertujuan membatalkan rencana pembangunan gedung DPR dan mengembalikan anggaran kepada negara. DPR juga didesak meminta maaf secara terbuka melalui sidang paripurna atas rencana pembangunan gedung DPR yang dinilai telah melukai perasaan rakyat. "Bila somasi tidak dipenuhi, dalam jangka waktu tujuh hari setelah dilayangkan atau setidaknya paling lambat Selasa, 12 April 2011, kami akan menempuh jalur penyelesaian secara hukum," Emerson.

Persis sepekan sebelum 12 April, mestinya digelar rapat konsultasi lanjutan membahas rencana pembangunan gedung DPR. Tapi, acara itu batal digelar. Pasalnya, dua pimpinan DPR tak bisa hadir, yaitu Anis Matta dan Priyo Budi Santoso. Rapat dijadwalkan digelar Kamis, 7 April. Meski di sana para pimpinan DPR hadir, pembatalan tak bisa diputus di sana.

Marzuki Alie menjelaskan, rencana pembangunan gedung baru DPR sudah diputuskan oleh DPR periode 2004-2009 dan anggarannya sudah mulai tersedia dalam UU APBN 2010. Karena itu, kata Marzuki, hanya rapat paripurna saja yang bisa membatalkan. "Itu undang-undang, rapat konsultasi tidak bisa membatalkan alat kelengkapan. Yang bisa batalkan rapat paripurna," kata Marzuki. Menuju ke rapat paripurna, apapun bisa terjadi. (liputan6.com)

Tuesday, March 29, 2011

Tips Memandikan Bayi


Mungkin kebanyakan dari ibu muda yang habis melahirkan anak pertamanya, masih bingung dan canggung dalam hal memandikan bayinya, nah berikut ini ada tips yang dapat di ikuti sebelum memandikan bayi anda, seperti dilansir iVillage:

1. Sebelum memandikan, sebaiknya persiapkan dulu seluruh perlengkapan sebelum dan sesudah bayi mandi. Mulai dari handuk, sabun, bak mandinya, shampo, baju bersih, kain kasa (jika bayi tali pusarnya belum lepas), minyak telon, dan kebutuhan lainnya.

2. Pastikan bayi Anda sudah kenyang dan tenang sebelum dimandikan. Pilih waktu mandi saat bayi terlihat rileks.

3. Gunakan waslap atau spons mandi yang lembut selama tali pusar bayi belum lepas.

4. Tes dulu kondisi air yang akan digunakan bayi mandi dengan lengan atau siku Anda. Air mandinya harus hangat dan nyaman untuk bayi.

5. Jika Anda belum terlalu percaya diri memandikan bayi dengan bak mandi, Anda bisa menaruh bayi di atas permukaan yang datar. Terlebih dulu, taruh dulu handuk di atas permukaan datar tersebut. Jangan pernah meninggalkan bayi untuk alasan apapun selama bayi mandi.

6. Setelah semuanya siap, buka baju bayi. Celupkan waslap atau spons ke air hangat dan peras, jangan sampai terlalu basah. Lalu basuh waslap itu ke tubuh bayi dengan pelan dan lembut. Mulai dari wajah, belakang telinga dan lehernya lalu turun ke tubuhnya, tangan dan kakinya.

7. Jika ingin mengeramasi bayi, gendong bayi di lengan ibu. Gunakan waslap untuk membasahi rambutnya secara lembut dan bilas dengan hati-hati agar busa shampo tidak masuk ke mata bayi. Perlu diingat, bayi tidak perlu keramas setiap hari, cukup 1-2 minggu sekali.

8. Setelah selesai mandi, keringkan bayi dengan handuk yang lembut dan bersih. Usahakan bayi merasa hangat dan kering. Selamat memandikan bayi.

Thursday, March 24, 2011

Tari Rantak Dance in Puncak Lawang Top

Atasi Susah BAB

Mungkin kita sering merasakan susahnya Buang Air Besar (BAB) atau BAB tidak lancar. Kadang terasa sangat mengganggu, sehingga kita merasa sangat tidak nyaman dengan keadaan tersebut.

BAB yang lancar sangat penting untuk kesehatan karena BAB membantu menghilangkan sisa makanan yang tercerna dan bahan limbah dari tubuh.

BAB yang sehat biasanya rutin setiap hari atau 2 hari sekali. BAB yang sehat itu harus mudah dilakukan, tanpa mengejan dengan keras atau rasa sakit dan tinja tidak boleh mengandung darah.

BAB yang tidak lancar disebabkan karena cairan dalam tubuh kering. Akibatnya kemampuan usus besar untuk berkontraksi menjadi lemah.

Solusi yang sederhana agar BAB lancar di pagi hari adalah banyak minum air di siang hari. Kemudian minum segelas air hangat di pagi hari. Minuman herbal lidah buaya di pagi hari juga bisa memperlancar BAB.

Selain karena tubuh kurang air, BAB yang tidak lancar juga disebabkan tubuh kekurangan serat. Praktisi kesehatan menyarankan agar pada siang hari orang lebih banyak makan makanan berserat dan minum air sehingga pagi harinya metabolisme tubuh bisa lancar.

Beberapa jenis makanan dan minuman yang dapat membantu melancarkan BAB:
  1. Makanan berserat tinggi misalnya kubis, wortel, brokoli, bayam, pepaya.
  2. Makan buah-buahan kering seperti kismis, aprikot.
  3. Makanan mengandung jahe, bawang merah dan bawang putih.
  4. Makanan yang difermentasi seperti yoghurt dan kefir.
  5. Makanan mengandung zinc seperti kacang tanah, kacang hijau, kacang merah dan kacang polong, buncis, seafood, telur dan kedelai.
  6. Makanan mengandung minyak ikan, minyak zaitun, cod dan minyak gandum.

Tapi jika sedang mengalami sembelit sebaiknya hindari:
  1. Makan pisang bila sedang mengalami kesulitan BAB, karena pisang dapat menyebabkan sembelit.
  2. Jauhkan kafein karena dapat menyebabkan diuretik usus besar dan membuat kotoran menjadi keras.
Kurang serat dan kurang minum biasanya dapat membuat Anda kesulitan BAB atau tinja menjadi keras, yang pada akhirnya dapat menyebabkan ambeien atau wasir.

Wasir atau ambeien atau hemoroid merupakan Penyakit atau gangguan pada anus. Bibir anus mengalami pembengkakan dan terkadang disertai pendarahan.

Untuk mencegah penyakit ini, biasanya dokter akan menyarankan agar teratur buang air besar (BAB) dan banyak makan makanan berserat. Teknik BAB yang benar juga bisa membantu mencegah ambeien...

Saturday, March 12, 2011

Daftar gempa dan tsunami Terdasyat dalam sejarah dunia

Gempa bumi dahsyat berkekuatan 8,9 skala richter (SR) yang mengguncang gempa Jepang pada Jumat (11/3/2011) sore waktu Jepang adalah gempa terbesar yang pernah terjadi di negeri itu. Sementara untuk skala dunia, gempa itu adalah yang terbesar ke-7 dalam sejarah.

Berikut ini adalah gempa bumi terbesar dalam sejarah menurut website layanan survei geologi Amerika Serikat :

  1. 9,5 SR terjadi di Cile pada 5 Mei 1960 di pantai selatan Cile menewaskan 1.600 orang dan 2 juta orang kehilangan rumah.
  2. 9,2 SR terjadi di Alaska, AS pada 27 Maret 1964 menewaskan 128 orang dan kota terbesar di negara bagian itu, Kota Anchorage rusak parah.
  3. 9,1 SR terjadi di Aceh, Indonesia pada 26 Desember 2004 menewaskan 220.000 orang dan merusak kawasan pantai negara-negara di Samudra India.
  4. 9,0 SR terjadi di Rusia pada 4 November 1952 di wilayah pantai Semenanjung Kamchatka di timur jauh Rusia. Gempa itu menimbulkan gelombang tsunami di Pasifik.
  5. 9,0 SR terjadi di Peru pada 13 Augustus 1868. Pelabuhan Arica yang kini menjadi bagian dari Cile dihantam gempa tersebut.
  6. 9,0 SR terjadi di Amerika Utara pada 26 Januari 1700 merusak garis pantai sepanjang 1.000 kilometer akibat tsunami yang terjadi di Samudra Pasifik dan merusak desa-desa pinggir pantai di Jepang.
  7. 8,9 SR terjadi di Jepang pada 11 Maret 2011. Gempa tektonik di timur laut Jepang ini menimbulkan tsunami setinggi 10 meter yang merusak apa saja yang dilaluinya.
  8. 8,8 SR terjadi di pantai Cile pada 27 Februari 2010 yang menimbulkan tsunami hingga menewaskan lebih dari 500 orang, sebagian besar yang tinggal di wilayah pantai Maule yang terletak 400 kilometer barat laut ibu kota Santiago.
  9. 8,8 SR terjadi di Ekuador pada 31 Januari 1906 menghantam dan merusak wilayah pantai Ekuador dan Kolombia dan getarannya terasa sampai di San Francisco, AS. 
  10. 8,7 SR terjadi di Alaska pada 4 Februari 1965 dan merusak daerah Kepulauan Rat serta menimbulkan tsunami setinggi 10 meter.
  11. 8,7 SR terjadi di Portugal pada 1 November 1755. Ibu kota Lisabon diguncang gempa saat banyak orang sedang berada di gereja. Seperempat dari penduduk kota itu tewas.
  12. 8,7 SR terjadi di Cile pada 8 Juli 1730. Gempa itu menghantam Kota Valparaiso, 120 kilometer barat laut ibu kota Santiago. Gempa itu menimbulkan tsunami yang menghantam garis pantai sepanjang lebih dari 1.000 kilometer. [sumber: Suara Pembaruan]

Tanda Tanda Sebelum Tsunami

Bencana tsunami biasanya banyak menelan korban nyawa dan harta benda, seperti yang baru baru ini terjadi di Jepang, sehingga perlu ada peringatan dini untuk masyarakat. Meski teknologi sudah bisa memprediksi beberapa bencana tapi tidak ada salahnya mengenali tanda-tanda sebelum bencana terutama tsunami, agar bisa segera mengamankan diri.

Tsunami adalah serangkaian gelombang yang disebabkan oleh tanah longsor atau gempa bumi besar baik yang terjadi di darat maupun di laut. Gelombang tsunami dapat terjadi 5 menit hingga 1 jam setelah longsor atau gempa bumi.

Berikut beberapa tanda-tanda awal datangnya bencana tsunami, seperti dilansir Ehow, Jumat (11/3/2011), yaitu:

1. Diawali adanya gempa bumi
Bila Anda tinggal di dekat pantai, sebaiknya berhati-hati bila terjadi gempa bumi. Tsunami biasanya terjadi karena adanya gempa bumi yang terjadi di bawah atau di dekat laut. Tidak hanya gempa yang terjadi di daerah Anda, tetapi juga di seluruh dunia. Gempa ribuan kilometer jauhnya dapat menyebabkan potensi tsunami yang mematikan di daerah Anda.

2. Dengarkan suara-suara gemuruh
Banyak korban tsunami telah mengatakan bahwa datangnya gelombang tsunami akan diawali dengan suara gemuruh yang keras mirip dengan kereta barang.

3. Perhatikan penurunan air laut
Jika ada penurunan air laut yang cepat dan bukan merupakan waktu air laut surut, maka segeralah mencari tempat perlindungan yang tinggi. Sebelum terjadi gelombang tsunami, air laut akan terlebih dahulu surut dengan cepat dan kemudian kembali dengan kekuatan yang sangat besar.

4. Selalu waspada pada gelombang pertama
Gelombang tsunami pertama tidak selalu yang paling berbahaya, sehingga tetap mendekatkan diri dari garis pantai sampai keadaaan benar-benar aman. Jangan berasumsi bahwa karena tsunami kecil di satu tempat maka akan kecil juga pada daerah yang lain. Ukuran gelombang tsunami bervariasi dan tidak sama di semua lokasi. Gelombang tsunami juga bisa melakukan perjalanan melalui sungai-sungai yang terhubung ke laut.

Selain tanda-tanda tersebut, alam juga bisa memberi tanda sebelum terjadinya bencana, seperti gerakan angin yang tidak biasa, tekanan udara atau cuaca yang ekstrem dan perilaku hewan yang berubah.

Para ilmuwan berteori bahwa hewan mampu menangkap getaran-getaran atau perubahan tekanan udara di sekitar mereka yang tidak dapat dilakukan manusia.

"Saya tidak berpikir bahwa ini adalah indera keenam, setidaknya tidak ada yang dapat kita ukur pada saat ini," kata Diana Reiss, Ph.D., direktur penelitian mamalia laut di Wildlife Conservation Society, berbasis di Bronx Zoo di New York City, seperti dilansir Foxnews.

Beberapa kelelawar, yang aktif di malam hari dan biasanya tidur di siang hari, menjadi sangat aktif setengah jam sebelum gelombang tsunami datang.

Di Sri Lanka dan Thailand ada sebuah cerita tentang gajah-gajah berlari ke bukit satu jam sebelum tsunami tahun 2004 yang menghancurkan desa dan membunuh hingga 150.000 orang di kedua negara itu.

Friday, March 11, 2011

Cara Praktis Atasi Cegukan

Meski tidak berbahaya, cegukan sering membuat orang tidak nyaman. Terlebih lagi bila cegukan berlangsung lama hingga terkadang menjadi bahan ejekan bila mengeluarkan suara yang keras. Makanan tertentu dapat menghentikan cegukan seperti gula.

Cegukan secara medis dikenal sebagai singultus yakni kondisi diafragma yang mengejang di luar kemauan. Cegukan cenderung terjadi ketika tingkat karbondioksida dalam darah merosot terlalu rendah.

Selain itu, gas beracun, merokok, makanan dan minuman yang pedas juga terkadang menjadi pemicu cegukan. Begitu juga dengan makan-makanan yang dingin disambil dengan menyantap makanan panas.

Cegukan juga menjadi cara tubuh memberitahukan bahwa Anda makan atau minum terlalu banyak. Para ilmuwan juga menilai cegukan adalah refleks yang mencegah Anda tersedak makanan atau minuman.

Cegukan juga disebabkan oleh iritasi saraf frenikus yang merupakan saraf motor ke diafragma yang membantu mengendalikan proses bernafas.

Stres atau emosi yang tinggi juga terkadang memicu cegukan. Bisa juga pertanda di telinga Anda terdapat benda asing. Cegukan yang panjang bisa membuat seseorang pingsan yang disebabkan oleh masalah irama jantungnya. Selain itu sepertiga pasien kemoterapi juga mengeluh cegukan terus menerus.

Dilansir Livestrong, Rabu (12/1/2011), berikut beberapa makanan yang bisa membantu menghentikan cegukan:

1. Gula

Menelan 1 sendok teh gula pasir kering, dapat membantu untuk menyembuhkan cegukan. Hal ini bekerja karena menelan bubuk butiran gula yang lengket dapat mengubah irama pernapasan, sehingga dapat bekerja menghentikan cegukan. Cegukan juga dapat berhenti karena adanya sensasi manis yang dirasakan ujung saraf di mulut, terutama pada bagian belakang lidah yang peka terhadap rasa asam.

2. Selai kacang
Satu sendok makan selai kacang juga bisa menyembuhkan cegukan. Alasannya sama, yaitu karena selai kacang yang begitu lengket sehingga bisa mengubah irama napas.

3. Jeruk nipis
Mengunyah seiris lemon segar dapat mengganggu pola impuls saraf vagus, yang dapat menghentikan cegukan. Selain menguyah, variasi juga bisa dilakukan pada irisan jeruk nipis, seperti mengisap seiris asinan jeruk nipis atau memakannya.

4. Air
Cukup minum segelas air dapat membantu menghentikan cegukan. Menelan air dapat mengganggu siklus cegukan dan menenangkan saraf. Berkumur dengan air juga dapat menyembuhkan cegukan.

Thursday, March 10, 2011

Delapan Tanda Orang Ikhlas

Ada delapan tanda-tanda keikhlasan yang bisa kita gunakan untuk mengecek apakah rasa ikhlas telah mengisi relung-relung hati kita. Kedelapan tanda itu adalah:

1. Keikhlasan hadir bila Anda takut akan popularitas
Imam Ibnu Syihab Az-Zuhri berkata, “Sedikit sekali kita melihat orang yang tidak menyukai kedudukan dan jabatan. Seseorang bisa menahan diri dari makanan, minuman, dan harta, namun ia tidak sanggup menahan diri dari iming-iming kedudukan. Bahkan, ia tidak segan-segan merebutnya meskipun harus menjegal kawan atau lawan.” Karena itu tak heran jika para ulama salaf banyak menulis buku tentang larangan mencintai popularitas, jabatan, dan riya.
Fudhail bin Iyadh berkata, “Jika Anda mampu untuk tidak dikenal oleh orang lain, maka laksanakanlah. Anda tidak merugi sekiranya Anda tidak terkenal. Anda juga tidak merugi sekiranya Anda tidak disanjung ornag lain. Demikian pula, janganlah gusar jika Anda menjadi orang yang tercela di mata manusia, tetapi menjadi manusia terpuji dan terhormat di sisi Allah.”
Meski demikian, ucapan para ulama tersebut bukan menyeru agar kita mengasingkan diri dari khalayak ramai (uzlah). Ucapan itu adalah peringatan agar dalam mengarungi kehidupan kita tidak terjebak pada jerat hawa nafsu ingin mendapat pujian manusia. Apalagi, para nabi dan orang-orang saleh adalah orang-orang yang popular. Yang dilarang adalah meminta nama kita dipopulerkan, meminta jabatan, dan sikap rakus pada kedudukan. Jika tanpa ambisi dan tanpa meminta kita menjadi dikenal orang, itu tidak mengapa. Meskipun itu bisa menjadi malapetaka bagi orang yang lemah dan tidak siap menghadapinya.

2. Ikhlah ada saat Anda mengakui bahwa diri Anda punya banyak kekurangan
Orang yang ikhlas selalu merasa dirinya memiliki banyak kekurangan. Ia  merasa belum maksimal dalam menjalankan segala kewajiban yang dibebankan Allah swt. Karena itu ia tidak pernah merasa ujub dengan setiap kebaikan yang dikerjakannya. Sebaliknya, ia cemasi apa-apa yang dilakukannya tidak diterima Allah swt. karena itu ia kerap menangis.
Aisyah r.a. pernah bertanya kepada Rasulullah saw. tentang maksud firman Allah: “Dan orang-ornag yang mengeluarkan rezeki yang dikaruniai kepada mereka, sedang hati mereka takut bahwa mereka akan kembali kepada Tuhan mereka.” Apakah mereka itu orang-orang yang mencuri, orang-orang yang berzina, dan para peminum minuman keras, sedang mereka takut akan siksa dan murka Allah ‘Azza wa jalla? Rasulullah saw. menjawab, “Bukan, wahai Putri Abu Bakar. Mereka itu adalah orang-orang yang rajin shalat, berpuasa, dan sering bersedekah, sementera mereka khawatir amal mereka tidak diterima. Mereka bergegas dalam menjalankan kebaikan dan mereka orang-orang yang berlomba.” (Ahmad).

3. Keikhlasan hadir ketika Anda lebih cenderung untuk menyembunyikan amal kebajikan
Orang yang tulus adalah orang yang tidak ingin amal perbuatannya diketahui orang lain. Ibarat pohon, mereka lebih senang menjadi akar yang tertutup tanah tapi menghidupi keseluruhan pohon. Ibarat rumah, mereka pondasi yang berkalang tanah namun menopang keseluruhan bangunan.
Suatu hari Umar bin Khaththab pergi ke Masjid Nabawi. Ia mendapati Mu’adz sedang menangis di dekat makam Rasulullah saw. Umar menegurnya, “Mengapa kau menangis?” Mu’adz menjawab, “Aku telah mendengar hadits dari Rasulullah saw. bahwa beliau bersabda, ‘Riya sekalipun hanya sedikit, ia termasuk syirik. Dan barang siapa memusuhi kekasih-kekasih Allah maka ia telah menyatakan perang terhadap Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang baik, takwa, serta tidak dikenal. Sekalipun mereka tidak ada, mereka tidak hilang dan sekalipun mereka ada, mereka tidak dikenal. Hati mereka bagaikan pelita yang menerangi petunjuk. Mereka keluar dari segala tempat yang gelap gulita.” (Ibnu Majah dan Baihaqi)

4. Ikhlas ada saat Anda tak masalah ditempatkan sebagai pemimpin atau prajurit
Rasulullah saw. melukiskan tipe orang seperti ini dengan berkataan, “Beruntunglah seorang hamba yang memegang tali kendali kudanya di jalan Allah sementara kepala dan tumitnya berdebu. Apabila ia bertugas menjaga benteng pertahanan, ia benar-benar menjaganya. Dan jika ia bertugas sebagai pemberi minuman, ia benar-benar melaksanakannya.”
Itulah yang terjadi pada diri Khalid bin Walid saat Khalifah Umar bin Khaththab memberhentikannya dari jabatan panglima perang. Khalid tidak kecewa apalagi sakit hati. Sebab, ia berjuang bukan untuk Umar, bukan pula untuk komandan barunya Abu Ubaidah. Khalid berjuang untuk mendapat ridha Allah swt.

5. Keikhalasan ada ketika Anda mengutamakan keridhaan Allah daripada keridhaan manusia
Tidak sedikit manusia hidup di bawah bayang-bayang orang lain. Bila orang itu menuntun pada keridhaan Allah, sungguh kita sangat beruntung. Tapi tak jarang orang itu memakai kekuasaannya untuk memaksa kita bermaksiat kepada Allah swt. Di sinilah keikhlasan kita diuji. Memilih keridhaan Allah swt. atau keridhaan manusia yang mendominasi diri kita? Pilihan kita seharusnya seperti pilihan Masyithoh si tukang sisir anak Fir’aun. Ia lebih memilih keridhaan Allah daripada harus menyembah Fir’aun.
6. Ikhlas ada saat Anda cinta dan marah karena Allah
Adalah ikhlas saat Anda menyatakan cinta dan benci, memberi atau menolak, ridha dan marah kepada seseorang atau sesuatu karena kecintaan Anda kepada Allah dan keinginan membela agamaNya, bukan untuk kepentingan pribadi Anda. Sebaliknya, Allah swt. mencela orang yang berbuat kebalikan dari itu. “Dan di antara mereka ada orang yang mencela tentang (pembagian) zakat. Jika mereka diberi sebagian daripadanya, mereka bersenang hati, dan jika mereka tidak diberi sebagian daripadanya, dengan serta merta mereka menjadi marah.” (At-Taubah: 58)

7. Keikhlasan hadir saat Anda sabar terhadap panjangnya jalan
Keikhlasan Anda akan diuji oleh waktu. Sepanjang hidup Anda adalah ujian. Ketegaran Anda untuk menegakkan kalimatNya di muka bumi meski tahu jalannya sangat jauh, sementara hasilnya belum pasti dan kesulitan sudah di depan mata, amat sangat diuji. Hanya orang-orang yang mengharap keridhaan Allah yang bisa tegar menempuh jalan panjang itu. Seperti Nabi Nuh a.s. yang giat tanpa lelah selama 950 tahun berdakwah. Seperti Umar bin Khaththab yang berkata, “Jika ada seribu mujahid berjuang di medan juang, aku satu di antaranya. Jika ada seratus mujahid berjuang di medan juang, aku satu di antaranya. Jika ada sepuluh mujahid berjuang di medan juang, aku satu di antaranya. Jika ada satu mujahid berjuang di medan juang, itulah aku!”

8. Ikhlas ada saat Anda merasa gembira jika kawan Anda memiliki kelebihan
Yang paling sulit adalah menerima orang lain memiliki kelebihan yang tidak kita miliki. Apalagi orang itu junior kita. Hasad. Itulah sifat yang menutup keikhlasan hadir di relung hati kita. Hanya orang yang ada sifat ikhlas dalam dirinya yang mau memberi kesempatan kepada orang yang mempunyai kemampuan yang memadai untuk mengambil bagian dari tanggung jawab yang dipikulnya. Tanpa beban ia mempersilakan orang yang lebih baik dari dirinya untuk tampil menggantikan dirinya. Tak ada rasa iri. Tak ada rasa dendam. Jika seorang leader, orang seperti ini tidak segan-segan membagi tugas kepada siapapun yang dianggap punya kemampuan.

(Sumber: dakwatuna.com)

Tuesday, March 8, 2011

Facebook: Antara Akal Besar dan Nasib Baik

Kata-kata mutiara dalam Bahasa Inggris menyebutkan: "Great minds discuss ideas. Average minds discuss events. Small minds discuss people." (Orang berakal besar membicarakan ide-ide. Orang berakal sedang membicarakan kejadian-kejadian. Orang berakal kecil membicarakan orang).
Akal besar hanya dimiliki oleh orang-orang besar. Orang besar pasti mempunyai akal besar. Untuk menjadi orang besar haruslah mempunyai akal yang besar. Akal besar hanya dimiliki oleh mereka yang selama hidupnya bergelut dengan hal-hal yang besar yakni ide-ide.
Otak yang dimiliki orang yang berakal besar penuh dengan ide-ide. Tema utama pembicaraan mereka dalam kehidupan sehari-hari adalah ide-ide. Mereka mendedikasikan jatah umur, waktu, tenaga, pikiran dan harta yang mereka miliki untuk memikirkan, menghasilkan, membicarakan, membahas, mendiskusikan, menyebarluaskan dan merealisasikan ide-ide.
Orang yang berakal besar tidak menyia-nyiakan umur, waktu, tenaga, pikiran dan harta mereka untuk hal-hal yang sia-sia, remeh temeh dan tidak berbobot, bernilai dan bermanfaat bagi dirinya sendiri dan orang lain. Mereka tidak menggunakan semua sumber daya, fasilitas dan kemampuan yang mereka miliki untuk memikirkan, membicarakan, membahas, mendiskusikan dan menyebarluaskan informasi tentang kejadian-kejadian dan orang-orang kecuali untuk mengambil dan menghasilkan ilmu, ibrah (pelajaran), hikmah dan pelajaran.
Contoh terbaik orang besar adalah Nabi Muhammad saw. berikut para sahabat beliau. Mereka bagaikan lebah. Apa yang masuk ke, diproses di dan dihasilkan dari tubuh lebah hanyalah yang baik, bernilai dan bermanfaat saja. Demikian juga beliau beserta para sahabat. Apa-apa yang mereka inputkan melalui mata dan telinga ke dalam otak, yang mereka proses di dalam otak, dan yang mereka outputkan dari otak berupa ucapan, tulisan dan tindakan adalah yang mengandung hikmah, baik, berbobot, bernilai dan bermanfaat bagi diri mereka sendiri dan banyak orang hingga akhir zaman.
Batasan ide dan Informasi
Ide adalah semua produk otak yang meliputi ilmu, teori, konsep, ilham, gagasan, pikiran, rencana dan pemikiran. Informasi kejadian adalah semua informasi yang terkait dengan peristiwa-peristiwa baik yang disengaja maupun tidak yang terjadi pada atau dialami seseorang atau sebuah kelompok masyarakat baik yang benar-benar terjadi di alam nyata maupun yang tidak seperti di dalam film, drama dan novel. Informasi kejadian juga menyangkut segala informasi tentang acara-acara atau even-even yang diketahui, diikuti atau disaksikan seseorang atau sekelompok orang seperti acara wisata, acara pernikahan dan pertandingan olah raga. Informasi tentang orang adalah semua informasi dan fakta yang menyangkut seseorang atau sekelompok masyarakat baik yang benar-benar ada eksistensinya maupun yang tidak seperti tokoh-tokoh di dalam novel, drama dan film. Informasi ini antara lain meliputi ciri-ciri fisik, cara berpakaian, jenis pakaian, gaya hidup, makanan favorit, gaya rambut, sifat, perilaku, watak, kekurangan dan kelebihan.
Fenomena Facebook
Facebook adalah salah satu jejaring sosial online. Facebook merupakan jejaring online paling populer dan paling banyak membernya. Seperti halnya dengan jejaring sosial lainnya, dengan facebook para membernya bisa melakukan beragam aktivitas komunikasi. Chatting, mengirim dan membalas pesan, juga berbagi dan mengomentari info, link, foto dan video. Dengan facebook, para membernya juga bisa mengetahui, memberitahukan, membicarakan, mendiskusikan, membahas dan menyebarluaskan berbagai informasi tentang apa saja termasuk tentang kejadian-kejadian dan orang-orang.
Sebagaimana media teknologi, informasi dan komunikasi lain pada umumnya, Facebook sekadar media. Facebook bukan ustadz atau kyai yang bisa menilai baik atau buruk, benar atau salah dan bermanfaat atau mudharat tiap konten yang diisikan oleh para membernya. Facebook juga bersifat terbuka dan siap menerima informasi apa saja. Facebook memberikan kepada para membernya kebebasan dan kemudahan untuk mengisinya dengan segala informasi menurut kehendak, minat, hobi dan kecenderungannya masing-masing. Benar salah, baik buruk, bermanfaat mudharatnya informasi yang dimasukkan ke dalam Facebook sepenuhnya tergantung member sendiri. Ada manfaat atau tidaknya Facebook juga terpulang dan tergantung pada member sendiri. Di dalam dunia facebook, masing-masing member mempunyai kebebasan dan kekuasaan .
Alat ukur mengetahui ukuran akal
Berdasarkan kata-kata mutiara yang penulis kutip di awal tulisan ini, bisa ditarik kesimpulan bahwa topik yang diangkat oleh seorang member ketika menggunakan Facebook dengan segala aktivitas komunikasinya menunjukkan berapa besar ukuran akal yang dimilikinya.
Jika sejak pertama kali akun Facebooknya aktif, seorang member hanya, sering atau pernah bergelut dengan ide-ide baik itu idenya sendiri maupun orang lain, berarti ukuran akalnya termasuk kategori besar. Jika tema yang diangkatnya hanya berupa informasi tentang kejadian-kejadian saja – baik yang dialaminya sendiri maupun yang dialami orang lain seperti anggota keluarga, teman dan selebritis - tanpa pernah menyentuh ide sama sekali, berarti ukuran akalnya termasuk kategori sedang. Sedangkan jika dia hanya asyik dengan informasi tentang orang saja - baik dirinya sendiri maupun orang lain seperti anggota keluarga, teman dan selebritis - tanpa pernah menyentuh ide sama sekali, berarti ukuran akalnya termasuk kategori kecil.
Termasuk kategori manakah akal yang kita miliki? Besar, sedang atau kecil?
Nasib baik pemilik akal besar
Dengan memiliki anugerah besar berupa akal besar ada begitu banyak manfaat yang diperoleh seseorang. Selama masa hidupnya, orang yang berakal besar hidupnya bernilai. Hidupnya berharga dan bermanfaat bagi banyak orang. Sejarah hidup dan ide-idenya dikaji, dipelajari, diamalkan, disebarluaskan, serta dijadikan referensi dan teladan. Riwayat hidup dan ide-idenya menginspirasi dan memotivasi banyak orang.
Setelah meninggal, nama dan ide-idenya tetap “hidup”. Sejarah hidup dan ide-idenya tetap terus menginspirasi dan memotivasi banyak orang. Juga tetap terus dikaji, dipelajari, diamalkan, disebarluaskan, serta dijadikan referensi dan teladan oleh banyak orang dari generasi ke generasi.
Jika ide-idenya adalah baik dan benar menurut penilaian Allah swt. dan Rasul-Nya, serta jika segala usahanya yang dicurahkan untuk ide-idenya diniatkan untuk ibadah, pemilik akal besar Muslim akan mendapatkan nilai plus dan poin khusus. Meskipun badannya telah hancur dan terbaring diam di dalam kubur, dia tetap mendapatkan kiriman pahala secara terus menerus karena telah mempunyai investasi amal jariyah. Warisannya berupa ide-ide menjadi ilmu yang bermanfaat yang mendatangkan pahala tiada terputus bagi dirinya karena ide-idenya secara terus menerus diamalkan oleh banyak orang.
Di hari kiamat, pemilik akal besar Muslim juga akan mendapatkan nilai plus dan poin khusus. Dia akan lulus dan lolos dari pengadilan di hari kiamat. Pengadilan tersebut mempertanyakan pemanfaatan umur (dan waktu), ilmu, harta, dan badannya (anggota badan dan tenaganya).
Rasulullah saw. bersabda yang artinya: “Tidak akan bergeser kaki seorang hamba di hari kiamat hingga ditanyakan kepadanya tentang umurnya telah dipergunakan untuk apa, tentang ilmunya apa yang telah diperbuat dengan ilmunya, tentang hartanya dari mana diperoleh dan dibelanjakan untuk apa, dan tentang badannya telah dipergunakan untuk apa.” (HR. Ad-Darimy)
Ajakan dan Harapan
Setiap orang berhak dan bisa menjadi pemilik akal besar. Untuk memiliki akal besar, dibutuhkan tiga faktor, yaitu niat, usaha dan doa. Usaha yang harus dilakukan adalah dengan cara mendayagunakan segala sumber daya, fasilitas dan kemampuan yang dimiliki untuk memikirkan, menghasilkan, membicarakan, membahas, mendiskusikan, menyebarluaskan dan merealisasikan hal-hal yang besar, bernilai, berbobot dan bermanfaat.
Mari kita berusaha memperbesar volume akal kita dengan melakukan langkah sederhana dan gampang yaitu dengan menggunakan Facebook secara bijaksana. Bijaksana dalam arti cerdas dalam membagi dan mempergunakan waktu, harta dan badan secara adil dan seimbang.
Di dalamnya ada hak untuk Allah swt, agama, umat, masyarakat, keluarga dan diri sendiri. Bijaksana juga dalam arti memanfaatkan Facebook untuk hal-hal yang baik, benar, berbobot, bernilai, bermanfaat bagi diri kita sendiri baik ketika hidup di dunia, beristirahat di alam barzah, di hari kiamat, maupun di kampung akhirat kelak.
Selain bermanfat bagi diri kita sendiri, juga memberi manfaat positif bagi banyak orang selama kita masih hidup dan setelah kita tidak hidup lagi di dunia ini. Semoga kita mampu meneladani suri teladan terbaik kita yakni Rasulullah saw.
Semoga kita tidak termasuk orang-orang yang menyiakan-nyiakan waktu, umur, harta dan badan kita yang merupakan anugerah Allah swt. yang sangat berharga. */Abdullah al-Mustofa, penulis adalah kandidat Master Studi al-Qur'an di IIUM (International Islamic University Malaysia) dan ketua FUSSI (Forum Ukhuwah Sarjana Studi Islam) di IIUM.